Rapat Umum Anggota (RUA) XII Perhimpunan Akademi dan Politeknik Katolik Indonesia (PAPKI) diselenggarakan di Wisma Baruga Kare, Makassar, Sulawesi Selatan pada tanggal 23 - 24 Oktober 2019.
RUA XII dihadiri oleh 25 anggota dari 37 anggota, 1 institusi sebagai, serta seluruh pengurus PAPKI dan seorang pembina PAPKI.
RUA XII PAPKI ini menghasilkan keputusan-keputusan sebagai berikut:
- RUA menerima laporan pertanggungjawaban pengurus PAPKI untuk periode tahun 2019 yang terdiri dari:
- Tindak lanjut hasil RUA XI
- Kesekretariatan
- Koperasi Kobarkan Harapan
- Beasiswa Porticus
- RUA memberi mandat kepada pengurus untuk mengajukan proposal program kegiatan tahun 2020 – 2022 ke Misereor yang telah disusun oleh masing-masing rumpun dan pengurus dalam RUA XII
- RUA menetapkan Cecilia Agustine Umbas, S,Kom, M.Pd., Ns, Agustina S.Kep., M.Kes., Maran, S.E., M.M dan Feliks Dabur, S.E., M.M sebagai tim inisiator pengembangan Koperasi Kobarkan Harapan untuk mempersiapkan AD/ART Koperasi Kobarkan Harapan.
- RUA menetapkan kepengurusan Koperasi Kobarkan Harapan akan ditetapkan pada RUA XIII di Batam.
- RUA menetapkan AKBID Santa Elisabeth Kefamenanu NTT sebagai anggota PAPKI.
- RUA menetapkan Kongres PAPKI dilaksanakan di Batam, Kepulauan Riau pada tanggal 20 – 22 Oktober 2020, dengan penanggung jawab kegiatan STIE Bentara Persada Batam.